
03 Feb Syarat-syarat Menggunakan Jasa Pengiriman Mobil
Mungkin kita bisa dengan mudah memilih jasa pengiriman mobil berdasarkan reputasi perusahaan, jaminan asuransi, perbandingan harga, dan lain sebagainya. Namun sebagai customer yang baik sebaliknya kita juga wajib memenuhi berbagai persyaratan untuk melancarkan proses pengiriman.
Apa saja yang harus kita lakukan pada mobil sebelum kita kirimkan melalui jasa ekspedisi pengiriman mobil?
Untuk menghindari cacat dalam perjalanan sebaiknya kita singkirkan barang-barang pribadi dalam mobil, termasuk juga bagian bagasi. Dalam hal ini pihak jasa pengiriman mobil hanya memberi jaminan asuransi mobil, TIDAK termasuk isi didalamnya.
Intinya pihak perusahaan jasa ekspedisi tidak bertanggungjawab terhadap segala bentuk cacat atau kerusakan, serta tidak menanggung atau mengganti barang-barang dalam mobil yang hilang. Direkomendasikan pada saat dikirimkan mobil dalam kondisi kosong dan bebas dari barang-barang apapun, kecuali bahan bakar.
Sebelaum dikirimkan mobil dicuci dengan hati-hati lalu teliti eksterior mobil. Perhatikan lalu catat jika ada ada cacat atau kerusakan. Bila perlu difoto kemudian didokumentasikan mencakup seluruh bagian mobil dari semua sudut. Jika terjadi hal-hal buruk dokumentasi foto bisa digunakan untuk klaim asuransi.
Saat pengambilan mobil dari tempat pengirim, kemungkinan besar mobil akan dikendarai, termasuk juga pada saat bongkar muat di pelabuhan tujuan. Oleh sebab itu mesin harus dipastikan dalam kondisi baik termasuk bagian-bagian lain seperti aki, ban, oli mesin, gardan, gearbox, pendingin, dan lain-lain. Jangan ragu memberitahu pihak jasa pengiriman mobil masalah yang biasa dialami mobil sehingga mereka lebih siap mengambil tindakan.
Saat mobil dikirimkan sebaiknya diisi bahan bakar kurang dari setengah tangki. Artinya bahan bakar diperhitungkan hanya untuk proses pengambilan mobil (pick up), proses bongkar muat di kapal, dan untuk pengantaran ke alamat tujuan. Jika bahan bakar full-tank akan berbahaya jika bocor atau tumpah sewaktu dalam kapal.
Mobil yang menggunakan alarm sebaiknya dinonaktifkan dulu. Hal ini untuk menghindari alarm berbunyi secara tidak sengaja sehingga menyebabkan aki habis atau rusak. Jika tidak bisa menonaktifkan sebaiknya menghubungi dealer atau pemasang alarm tersebut. Untuk informasi lebih detail tentang persyaratan pengiriman mobil, sebaiknya menghubungi pihak jasa pengiriman mobil terkait persiapan yang harus dilakukan.
No Comments